Kapanlagi.com - Film kartun atau animasi memang cenderung menjadi tontonan sejak anak-anak. Karenanya, sebuah kenangan akan film-film animasi tersebut banyak yang terbawa hingga menginjak usia dewasa.
Seperti halnya dengan mantan personil Cherry Belle, Aurelia Devi. Dahulu kala, dirinya selalu menunggu hari Minggu untuk menonton film-film animasi kesukaannya.
"Dulu hari Minggu dari jam setengah 6 pagi udah di depan TV, sampai siang karena filmnya berurutan jam tayangnya. Banyak banget kan film-film kartun gitu, ada Jiban, P-man, Doraemon, Ninja Hatori, Detektif Conan, Sinchan dan lainnya," ucap Devi di sela syuting Cinta Cenat Cenut di Taman Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur (8/11).
Di antara semua kartun tersebut, Doraemon menjadi favorit Devi. Pasalnya, Doraemon punya pintu ajaib. "Doraemon paling favorit. Karena penuh teknologi, apalagi dengan kantong ajaibnya, jadi berimajinasi. Aku selalu ingin punya pintu ajaib. Jadi bisa ke mana saja," lanjutnya.
Meski sampai saat ini masih menyukai film-film kartun dan animasi tersebut, namun Devi sering tak sempat menonton karena kesibukannya. "Sekarang masih suka. Tapi ga bisa nonton terus. Soalnya kendala waktu," tukasnya.(kpl/ato/rea/sjw)