Kamis, 31 Mei 2012

Baju Cherrybelle

Cherrybelle adalah salah satu girlband yang mampu menginspirasi banyak orang. Mulai dari lagunya, style rambutnya, bahkan gaya pakaiannya. Style yang selama ini disuaikan dengan konsep yang dimiliki Chibi, yaitu fun teen spirit with star aura. Fashion chibi sendiri memang selalu bertemakan girly dan ceria, unsur girly sendiri biasanya terlihat dari seringnya Chibi menggunakan dress atau rok. Kalau unsur cerianya bisa terlihat dari warna cerah yang biasa dipadukan, misalnya paduan warna pink, biru, dan hijau.

Tanpa disadari, ternyata fashion Chibi ini banyak menginspirasi para twibi, apapun yang Chibi kenakan, sebisa mungkin para twibi ingin memilikinya. Baju-baju yang dikenakan Chibi memang terlihat simple dan bisa dipakai di hampir setiap kegiatan. Di beberapa toko pakaian juga banyak yang menggunakan istilah “baju cherrybelle” untuk baju-baju yang memang mirip dengan baju yang sering digunakan oleh Chibi.

Para penjual pakaian baik di toko atau bahkan di online shop mempermudah menjual baju-baju mereka dengan memberi label 'baju cherrybelle'. Misalnya untuk baju yang bernuansa warna-warna soft, motif bunga atau polkadot serta baju yang berpita dan berenda. Bahkan, ada baju-baju dengan model serupa yang berasal dari Bangkok dan Cina juga dinamakan 'baju cherrybelle'. Mereka bilang, baju cherrybelle yang mereka punya kualitasnya lebih baik dari produk lokal.

Fenomena lainnya ternyata di salah satu web jual-beli, ada yang menjual baju-baju yang pernah dikenakan Chibi. Bukan hanya mirip, tapi ini benar-benar baju yang pernah Chibi kenakan saat mereka perform. Kebanyakan hanya dipakai sekali, harganya pun beragam dan masih dalam kategori tidak terlalu mahal. Beberapa orang yang menanggapi thread penjualan ini menyangsikan apakah benar ini baju yang dipernah dipakai oleh Chibi dan bukan baju yang hanya mirip model dan warnanya.

Kenapa sampai dinamakan 'baju cherrybelle'? Padahal untuk model, motif, atau bahkan warna soft di dunia fashion sudah ada sebelum Cherrybelle menjadi girlband seperti sekarang. Trend fashion wanita memang berkembang pesat, dan Cherrybelle menjadi salah satu yang mempopulerkan pakaian yang khas dengan nuansa warna soft, motif lucu dan unik, berpita atau berenda. Sehingga berkembanglah istilah 'baju Cherrybelle' yang sekarang ini banyak dicari. (@sheillamanda) 



Via :: http://www.cherrybelle.info/read/61/baju-cherrybelle/

Cherrybelle Cari Chibi - Persiapan 9 Finalis

Setelah tanggal 25 Mei kemarin terpilih 9 besar dari 20 semifinalis yang telah mengikuti training, Jum'at tanggal 1 Juni besok akan dipilih lagi 4 besar yang akan mengikuti proses selanjutnya. Segala persiapan pun sudah dilakukan oleh 9 besar finalis. Mereka merlakukan latihan vokal dan dance setiap hari di bawah arahan Kak Wendy dan Kak Grace. Dalam kurung waktu yang hanya seminggu, mereka harus memaksimalkan penampilan di depan para Chibi besok.

Kemarin juga diadakan latihan bersama dengan ketujuh Chibi di Tarra Gromming Centre. Di sana mereka dibagi menjadi tiga kelompok yang masing-masing terdiri dari tiga orang dan dua Chibi yang mendampingi mereka. Kelompok pertama yang didampingi Christy dan Felly menampilkan lagu Dilema, kelompok kedua menampilkan lagu Beautiful didampingi Cherly dan Angel, lalu kelompok tiga didampingi Anisa dan Ryn dengan lagu Love is You.

Mereka dinilai oleh Kak Wendy, Daddy Dino, dan kelompok lainnya, di sana juga diadakan simulasi broadcasting dari SCTV. Yang menjadi pemenang dari latihan kemarin adalah kelompoknya Cherly, Angel, Yuna, Nia, dan Rara. Kelompok Felly dan Christy adalah kelompok yang nilainya paling kecil, mereka menerima hukuman dari kelompok Cherly. Di sinilah sisi sprotifitas harus dijalankan, mereka menerima hukuman dan harus dilakukan.

Hari ini 9 besar finalis juga akan melaksanakan gladiresik di Studio Penta SCTV untuk acara Cherrybelle Cari Chibi besok. Acaranya berubah jam tayang, dari jam 15:00 sore pindah menjadi jam 17:30 – 19:30. Besok akan terpilih 4 orang yang terbaik untuk masuk ke tahap selanjutnya, dan finalnya akan terpilih 2 orang sebagai personil baru Chibi minggu depan, di tanggal 8 Juni. Siapa yang akan terpilih menjadi 4 besar? Jangan lupa nonton ya besok, Cherrybelle Cari Chibi hanya di SCTV. (@sheillamanda) 



Via :: http://www.cherrybelle.info/read/67/cherrybelle-cari-chibi--persiapan-9-finalis/

Cherrybelle Cari ChiBi Eliminasi

Setelah tanggal 29 April kemarin terpilih 20 orang semifinalis dan ditraining selama hampir satu bulan, akhirnya tanggal 25 Mei Cherrybelle Cari Chibi masuk di tahap eliminasi. Acara yang dikemas selama satu setengah jam ini menyajikan performance dari 20 semifinalis yang dibagi menjadi dua kelompok. 10 orang pertama akan menampilkan lagu Love is You, dan 10 orang lainnya akan menampilkan lagu Best Friend Forever. Ketujuh Chibi yang akan menilai penampilan mereka mulai dari vokal, koreo, hingga aksi panggung mereka.

10 orang kelompok pertama tampil menyanyikan lagu Love is You dengan baik dan mereka mampu membuat para penonton menyanyi bersama. “Setelah menggunakan headset ternyata terdengar kalau suara mereka cukup stabil dan poweful sekali. Kayanya mereka sangat excited walaupun ada beberapa yang masih keliatan grogi,” Cherly mengomentari penampilan kelompok pertama. Sebelum bernyanyi ada video perkenalan nama, asal, dan tagline mereka agar twibi dan twiboy yang ada di rumah maupun di studio bisa lebih mengenal para semifinalis.

Setelah itu giliraran kelompok kedua menampilkan lagu Best Friend Forever, mereka cukup memukau para Chibi dengan penampilan yang all out dan vokal yang cukup stabil. Para twibi pun banyak yang meneriaki nama mereka untuk memberi semangat sebelum perform. “Kita ngeliat mereka yang ada di sana kaya ngeliat Cherrybelle. Mereka udah ceria banget.”, komentar Felly. Cherly juga mengungkapkan kalau mereka bingung karena semua semifinalis bagus banget dan sampai membuat pangling.

Dipandu oleh Kak Andhika Pratama, suasana berubah menjadi menegangkan karena akan diumumkan 12 besar finalis yang akan battle dance sebelum akhirnya menjadi 9 besar. “Rasanya ini nggak istimewa banget, kita maunya semua terpilih soalnya semuanya bagus”, Ucap Anisa sebelum Kak Andhika mengungumkan siapa yang terpilih. Akhirnya terpilihlah 12 besar dan mereka menampilkan dance yang maksimal, walau ada juga yang memilih menari lucu sehingga membuat semuanya tertawa.

Dengan semua usaha dan doa yang maksimal, terpilihlah Stefanny, Vicky, Amel, Rara, Nia, Arie, Pray, Kezia, Yuna, dan Vaby menjadi 9 besar Cherrybelle Cari Chibi. Untuk menjadi bagian dari Chibi bukanlah hal yang mudah, mereka harus latihan lebih keras lagi untuk tampil maksimal pada tanggal 1 Juni nanti. Penampilan mereka nanti akan menjadi bahan pertimbangan akhir siapa yang layak menjadi dua orang personil Cherrybelle yang baru. Who's the next Chibi? We will know soon.. (@sheillamanda)



Via :: http://www.cherrybelle.info/read/66/cherrybelle-cari-chibi-eliminasi/

Cherrybelle Cari Chibi Eliminasi - Persiapan 20 Semifinalis

Menjadi 20 besar semifinalis Cherrybelle Cari Chibi adalah impian dari ribuan gadis bertalenta yang mengikuti audisi tanggal 28-29 April kemarin. Perjuangan 20 semifinalis pun tak berhenti saat itu, mereka harus menjalani masa training selama hampir satu bulan yang terdiri dari latihan vokal dan dance lima lagu yang ada di mini album Cherrybelle. Setiap hari jadwal training mereka lakukan dengan semangat demi mewujudkan impian mereka menjadi salah satu bagian dari Cherrybelle.

Segala persiapan fisik dan mental harus dimaksimalkan di tanggal 25 Mei, karena perform mereka hari itu juga akan menentukan perjuangan mereka selama hampir sebulan ini. 20 semifinalis juga sempat melakukan latihan fisik di Gelora Bung Karno dan ditonton oleh banyak twibi yang datang ke sana. Mental mereka pun dilatih dengan melakukan perform lagu Chibi di hadapan para twibi, saat itu twibi juga bisa menilai apakah 20 semifinalis layak untuk menjadi bagian dari grup idola mereka.

Sehari sebelum eliminasi, 20 semifinalis menjalani latihan dance dan vokal di atas stage sebelum akhirnya gladiresik. Kak Wendy mendampingi mereka untuk berlatih blocking koreo di atas panggung, kedisiplinan yang ditanamkan Kak Wendy selama masa training sangat diharapkan bisa mereka terapkan saat perform nantinya. “Persiapannya kami lakukan dengan berlatih setiap hari, koreo dan vokal semua lagu Cherrybelle. Liburnya hanya pas ada tanggal merah kemarin aja,” cerita Vion, finalis asal Pontianak.

Selain blocking koreo untuk perform, 20 semifinalis juga melakukan latihan vokal menggunakan mic bersama Kak Grace, pembagian suara yang masih terdengar belum sempurna terus dilatih agar saat perform mereka tidak melakukan kesalahan. Seperti apa ya penampilan ke-20 semifinalis Cherrybelle Cari Chibi dan siapa yang nanti akhirnya terpilih menjadi 9 besar? Semoga yang terbaik dari semua yang baik ya twibi. (@sheillamanda) 


Via :: Mhttp://www.cherrybelle.info/read/65/cherrybelle-cari-chibi-eliminasi--persiapan-20-semifinalis/EI

Minggu, 27 Mei 2012

Cherry Belle Tak Ingin Tanggapi Soal Agama Chibi!



Kapanlagi.com - Fans fanatik terkadang ada-ada saja ulahnya. Baru-baru ini sedang ramai di dunia maya soal agama baru yang dibuat oleh fans berat girlband Cherry Belle, yakni @AgamaChibi.
Ditanya mengenai hal itu, Victor Kho, manajer Cherry Belle, mengaku sudah tahu soal akun tersebut cukup lama. Namun hingga sekarang dia bersama management belum tahu siapa yang membuat akun itu.
"Nggak tahu deh siapa yang buat. Saya sudah tahu itu, dan sudah lama ada," ujar Victor, manager Cherry Belle, saat dihubungi wartawan, Rabu(23/5).
Karena berbau SARA pihak Cherry Belle tidak mau menanggapi, menurut Victor, jika hal itu direspon justru akan menimbulkan persepsi negatif.
"Nggak ada tanggapan apapun dari mereka. Selama ini kami lebih senang mendiamkan saja. Nggak perlu ditanggapi. Nanti semakin ditanggapi, mereka malah makin senang. Apalagi selama ini kami selalu menjauhi persoalan SARA," tandasnya. (kpl/hen/abs)

Cherry Belle Minta Akun AgamaChibi Dihapus

Cherry Belle Minta Akun AgamaChibi Dihapus

Kapanlagi.com - Cherry Belle dianggap sebagai sebuah agama. Begitulah kira-kira yang menjadi isu santer belakangan ini. Hal tersebut digelontorkan oleh sebuah akun twitter bernama @AgamaChibi. Selain menganggap Cherry Belle sebagai agama, akun ini juga menyebut girlband tersebut sebagai Tuhan.
Dan sebagai pihak terkait, Cherry Belle ternyata tak mau menanggapinya. Meski sering dimention secara langsung, mereka dengan serius menginginkan pembuat akun ini untuk segera menghapusnya.
"@AgamaChibi itu menguntungkan diri pribadi si pembuat akun, supaya follower-nya jadi banyak. Fans Chibi pasti tahu itu perbuatan salah. Kami anjurkan akun Agama Chibi dihapus aja," pinta Cherly usai mengisi acara Liputan 6 Awards di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, (25/5).
Menurut para personil Cherry Belle, mereka memang sengaja diam terhadap apa yang diisukan oleh akun tersebut. Dengan pertimbangan, jika masalah ini ditanggapi, malah akan menguntungkan pihak pembuat akun.
"Kita bukan tidak mau tegur. Lebih kita berpikiran, kalau perbuatannya dibalas dia akan senang. Jadi lebih baik nggak usah merespon, jadi temen-temen yang lain nggak akan tahu akun itu ada," kata Cherly lagi.(kpl/ato/rea)

CherryBelle :: Akun Agama ChiBi Meresahkan

Cherry Belle: Akun Agama Chibi Meresahkan


Kapanlagi.com - Baru-baru ini sebuah akun twitter bernama @AgamaChibi menjadi pembicaraan. Akun yang mengaku fans berat girlband yang sedang naik daun, Cherry Belle ini mengklaim bahwa Cherry Belle adalah sebuah agama, bahkan sebagai Tuhan.
"Isu ini emang cukup meresahkan bagi kami dan semua orang. Sebenarnya kita udah tahu dari lama. Tapi nggak pernah digubris. Tapi kemarin kita baru pulang dari Korea, ternyata booming, tiba-tiba kita ditanya soal ini," ujar Felly usai mengisi acara Liputan 6 Awards di Balai Sarbini, Jakarta Selatan (25/5).
Mereka pun tak mau larut dalam permasalahan ini. Bagi Cherry Belle, Tuhan itu satu dan tak ada yang lain. Dan sebagai umat yang beragama, mereka pun percaya hal tersebut.
"Kita punya Tuhan sendiri. Tuhan cuma satu, dan makanya kami gak mikirin isu yang begituan," sambung Angel.
Himbauan pun disebar kepada penggemar Cherry Belle atau Twibi. Para personil Cherry Belle meminta supaya Twibi langsung unfollow akun twitter tersebut. Hal tersebut mereka lakukan supaya pemberitaan terkait girlband yang biasa dipanggil Chibi ini adalah tentang hal positif.
"Karena akhirnya berita diekspos, banyak Twibi yang juga minta supaya akun itu di-close. Kami himbau, buat para Twibi yang sudah follow, kalau bisa di unfollow aja. Kami maunya jangan sampai terekspos berita-berita yang aneh. Maunya berita soal Chibi itu yang positif dan tentang prestasi," ucap Cherly(kpl/ato/faj)

GirlBand BEXXA Tidak Ingin Dituhankan Seperti CherryBelle

Girlband Bexxa Tidak Ingin Dituhankan Seperti Cherry Belle
Kapanlagi.com - Girlband Bexxa yang masih satu label dengan Cherry Belle tidak setuju dengan adanya fans yang terlalu fanatik sampai membuat akun twit @agamachibi dan mentuhankan girlband tersebut. Bagi mereka hal tersebut terlalu berlebihan.
 
"Agak sedikit disayangkan saja. Karena kan di Indonesia negara yang beragama. Memang agak berlebihan tapi kita kan nggak bisa mengendalikan mereka. Cuma bisa seolah-olah, menyadarkan sudahlah jangan seperti itu," ujar Irena di studio Dahsyat, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (24/5).
 
Girlband yang digawangi oleh Inara, Ayuna, Senita, Niara, Xiana, Irena,Elena, Okira yang baru terbentuk setahun belakangan ini tentunya akan sangat kaget dengan ulah fans yang harus mentuhankan mereka.
 
"Mungkin reaksi kita akan terkaget-kaget kali. Berarti fans itu sudah berada deep into us, tapi di sisi lain bangga juga. Tapi pasti ada juga kaget dan sedikit merasa bersalah. Tapi kembali lagi itu keputusan mereka. Ya sudah kita jadi diri sendiri dan mengingatkan mereka bahwa itu tidak baik," paparnya.
 
Namun mereka tidak ingin terpengaruh dengan adanya fans yang berlebihan. "Kalau itu sih buat kita jangan sampai terpengaruh lah yah. Biasanya memang terkadang kita susah mengendalikan mereka. Dan itu biasanya sudah kebebasan dari mereka sendiri," tandas Irena.(kpl/gum/faj)

For TwiBi n Rynism!

Klian twkan skrg d Twitter bnyk Acc" yg ngaco bgt..
Omongannya, Tweetnya, org'a jg tuh..
Bwt TwiBi tlg Block n Spam Acc @Agama_Chibi @AgamaChibi @PerkosaGigi @Perkosa_Angel @PerkosaRyn @CherryBelle_ID dll yg msh bnyk it yaa..
Mrk omgn'a gk ad yg bnr..
Twibi n Rynism gk perlu ngementions mrk bwt ngebully, klo klian mentions ntar mlah bnyk Chitters yg tw malah iktan follow..
Lbh baik d Block/ Spam aj yaa.. ;)

Minggu, 20 Mei 2012

Cherrybelle - BrandNewDay


Cherrybelle - Brand New Day

Setelah hampir sebulan berbagai isu yang berkembang tentang Cherrybelle, mulai dari isu perpecahan, isu member yang keluar, sampai isu bubarnya Cherrybelle ramai diberitakan oleh media ataupun para twibi di social media. Akhirnya, pada 12 April kemarin, terjawab apa yang terjadi sebenarnya. Lewat press confrence yang disiarkan langsung oleh SCTV, Daddy Dino dan Daddy Teguh menjelaskan tentang isu yang berkembang selama ini.

Disaksikan langsung oleh para wartawan, twibi dan twiboy, serta seluruh manajemen Cherrybelle, Daddy Dino menjelaskan bahwa Cherrybelle itu adalah sebuah brand dan konsep yang kuat. Simplenya, konsep dari sebuah brand itu yaitu konsep fun teen girl, singing dance skill yang baik, dan good looking with star aura. Secara resmi, Daddy Dino menyatakan bahwa tim produser akan me-replace 2 prosonil di Cherrybelle yaitu Devi dan Wenda, ini dilakukan untuk menjaga konsep Cherrybelle seperti yang dikatakan sebelumnya.

Twibi dan twiboy yang hadir di sana saat itu langsung bereaksi, terdengar suara kekecewaan dari mereka dengan keputusan yang diambil oleh pihak manajemen. Setelah itu, pastinya banyak pertanyaan yang muncul dibenak semua orang baik yang hadir ataupun yang menonton di rumah. Daddy Teguh menegaskan, “Bahwa tidak ada apapun yang terjadi antara tim manajemen dengan Devi dan Wenda, hanya seiring dengan berjalannya waktu Devi dan Wenda sudah menjadi seorang wanita, tentunya itu sudah tidak sesuai dengan konsep dan brand yang ada di Cherrybelle.”

Suasana pada saat itu memang sangat mengharukan, ke tujuh Chibi yang lain merasakan kesedihan atas keputusan yang diambil manajemen. “Kalau ditanya nggak rela, jawabannya pasti nggak rela, karena satu tahun itu banyak banget kejadian yang dialami. Tapi balik lagi, yang membentuk Cherrybelle adalah daddy-daddy kita ini, jadi mereka yang berhak menentukan siapalah personil yang ada di Cherrybelle”, begitu jawab Cherly saat menanggapi pertanyaan rekan wartawan.

But, life must goes on. Cherrybelle harus tetap berjalan, walaupun tanpa Devi dan Wenda. “Yang pasti, jangan sedih sih, karena aku yakin, yang akan menggantikan kita berdua pasti lebih baik”, Devi memberikan support pada para Chibi yang lain. Selain itu, ketujuh Chibi yang lain juga mendoakan agar Devi dan Wenda bisa tetap sukses karirnya di dunia entertaiment. Semua yang telah dilalui bersama biarlah akan tetap menjadi kenangan dan bagian terindah dari perjalanan karir Cherrybelle.

Karena konsep Cherrybelle yang terdiri dari 9 gadis remaja potensial, maka untuk mengisi kekosongan dua personil akan diadakan audisi. Dengan persyaratan utama, remaja putri berumur 17-21 tahun, audisi akan diadakan di SCTV Tower pada 28-29 April 2012. Tim manajemen juga secara resmi membuka kesempatan ini untuk para gadis remaja potensial yang memiliki karakter dan konsep yang dijelaskan Daddy Dino, serta mau berjuang bersama-sama Cherrybelle di industri musik Indonesia.

Keputusan ini pastinya menimbulkan pro dan kontra, baik itu dari para penikmat musik di Indonesia, rekan media, hingga para twibi dan twiboy. Setelah acara berlangsung pun, reaksi langsung berdatangan kepada pihak manajemen via social media, banyak dari mereka yang menyangkan atau bahkan marah soal keputusan ini. Tapi, tak sedikit pula yang memberikan dukungan dan support agar Chibi tetap semangat menjalani hari setelah kemarin.

It’s a brand new day. Angel, Anisa, Cherly, Christy, Felly, Gigi, dan Ryn adalah gadis-gadis yang sudah teruji mental dan personality-nya. Walaupun ini adalah hari yang terberat yang pernah mereka alami, tapi mereka yakin, akan selalu ada senyuman yang paling indah setelah tangisan yang mengharukan. Mereka tak akan pernah lelah, atau bahkan berhenti membuat para twibi tersenyum dan bahagia karena mereka.

Selama lebih dari setahun, Cherrybelle sudah menjadi inspirasi bagi hampir seluruh remaja di Indonesia, bahkan anak kecil hingga orang dewasa. Karena setiap mereka bernyanyi dan menari itu, mereka melakukannya dengan hati dan dengan passion yang kuat sehingga itu semua mengalahkan rasa lelah, sedih, atau bahkan kecewa yang pernah mereka rasakan. Semoga Cherrybelle akan terus menjadi inspirasi yang baik bagi seluruh remaja Indonesia, begitu juga dengan 2 personil baru nanti. “Cherrybelle, kami yang bertujuh ini, siap untuk membuka tangan lebar memeluk kalian yang baru”, Cherly.

“Kami tekankan sekali lagi, Cherrybelle itu adalah sebuah brand dan konsep, siapapun personil yang ada di dalamnya, tidak akan mengubah konsep yang sudah melekat pada Cherrybelle”, Daddy Dino.
(@sheillamanda) 


(  http://www.cherrybelle.info/read/51/cherrybelle--brand-new-day/ )

Ryn Cherrybelle Berduka


Jakarta, KasaKusuK.com
Salah satu anggota Cherrybelle, Jessyca Stefani Auryn atau yang biasa dipanggil Ryn berduka. hal itu diungkapkan oleh rekan seprofesinya, Annisa Cherrybelle kepada tim KasaKusuk yang mengikuti perjalanan Chiby, panggilan akrab Cherrybelle saat hendak mengisi acar musik di kawasan Jogjakarta beberapa waktu lalu. diantara para personil chiby lainnya, Ryn terkenal penyuka dan penyayang segala binatang, maka tak heran jika para twibi dan twiboy (fans chiby-red) sering menghadiahinya berupa aksesoris, mainan, boneka, bahkan pakaian yang berbau binatang. begitu pula ketika kedatangannya di jogja, ia mendapat banyak hadiah kenang-kenangan dari para fans, bersama Annisa ia menunujkan satu persatu, salah satunya adalah boneka sapi dan jaket kelinci. "Ryn ini suka sama semua binatang," kata Annisa. "Ehhh iya, Ryn abis berduka, anjingnya meninggal," ceplos Annisa dengan polosnya. Kenapa? "Gugug meninggal, kasihan dia, katanya sih diracun, Jahat-jahat," timpal Ryn sedih. Annisa mencoba menenangkan. "Sabar Ryn, ini kan udah ada gantinya," pungkas Annisa. Hmmm... (swc/ian)

(cr:  http://kasakusuk.com/ryn-cherrybelle-berduka )

Cherrybelle Gelar Konser Tunggal dengan Personel Baru 9 Juni 2012



CHERRYBELLE sudah mendapatkan calon pengganti Devi dan Wendha. Rencananya, bulan depan akan diumumkan  dalam sebuah momentum yang spesial.
"Mudah-mudahan secepatnya bisa dapat 2 personel baru yang akan menambah kekuatan Cherrybelle," ucap Christy "Chibi", saat ditemui di Studio 8 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (9/5) malam.
Janji Christy tidak main-main. Menurutnya, personel baru akan diumumkan saat konser tunggal awal bulan depan.
"Konsernya tanggal 9 juni 2012, kita akan perform dengan dua personel baru. Penasaran kan bakal seperti apa konsernya?," kata Christy.
Para twibi pasti sudah penasaran.

(cr:  http://www.tabloidbintang.com/film-tv-musik/kabar/53878-cherrybelle-gelar-konser-tunggal-dengan-personel-baru-9-juni-2012.html)

Selasa, 15 Mei 2012

Cherrybelle GirlBand Paling Nge-Top

Cherrybelle GirlBand Paling Nge-Top
Jakarta, KasaKusuK.com Cherrybelle dinobatkan menjadi GirlBand Paling Nge-Top dalam Music Awards SCTV 2012 yang dilangsung pada hari Jumat, tanggal 27 April 2012, kebahagiaan tersebut juga diperuntukkan 2 personel Cherrybelle yang telah ke luar, Wenda dan Devi, juga tentunya untuk Twibi n Twiboy. Sukses terus Cherrybelle. (sakti)
With Kevin Aprilio n The Junas Monkey



ChiBi d ats panggung :)

Jay Park, Cherrybelle dan SMASH Satu Panggung

Jay Park, Cherrybelle dan SMASH Satu Panggung
Jakarta, KasaKusuK.com MASH dan Cherrybelle menjadi boys band yang paling beruntung, karena berada satu panggung dengan penyanyi Korea Selatan Jay Park yang akan dilangsungkan di Balai Sarbini, Jakarta. Ini memang kesempatan langka. Jay Park bahkan kabarnya akan bernyanyi bersama SMASH dan Cherrybelle. Seperti apa pertunjukan mereka nanti? SCTV berencana menyiarkan secara langsung acara ini. Nah buat penggemar Jay, Cherrybelle, dan SMASH, jangan lupa nonton ya. (YUG)

Foto-Foto SM*SH With Cherrybelle Seru-Seruan


Foto-Foto Smash n Cherrybelle Seru-Seruan


Jakarta, KasaKusuK.com
Memang seru kalau seluruh personel Smash n Cherrybelle bertemu, mereka tentu saling berbagi ilmu tentang musik, bisa juga saling curhat, saling ledek, saling bercanda. Nah, karena banyaknya permintaan foto-foto saat Smash n Cherrybelle bersama, ini kasakusuk.com tampilkan foto-foto untuk para SmasBlast dan para Twibi n Twiboy. (TimSWC/sakti)









Reza Nyatakan Cinta Pada Felly Cherrybelle



Reza Nyatakan  Cinta Pada Felly Cherrybelle Reza SAMSH dan Felly Cherrybelle
Jakarta, KasaKusuK.com
Ada peristiwa menarik ketika acara meet and greet Cherrybelle dan SMASH di Semarang, Jawa Tengah beberapa waktu lalu. Adalah Yefani Filliang atau yang akrab disapa Felly Cherrybelle, bersama reporter kasakusuk, Nana, iseng mendatangi Reza SMASH dan Bisma SMASH yang asyik tidur di ruang convention hotel tempat acara itu berlangsung. Felly langsung duduk disamping Reza dan menanyakan sedang apa? Reza terbangun dan kaget. Setelah menyadari kehadiran salah satu personel girls band tersebut, Reza pun tersenyum sambil berkata, "kamu tahu nggak sih aku nggak bisa belajar bahasa Inggris, matematika apalagi, fisika juga, tahu nggak aku bisanya belajar apa? Belajar Bahasa Indonesia," ungkap Reza pada Felly. Felly pun bertanya, "kenapa?" Reza pun tersenyum dan menjawab, "aku ingin menyatakan kalimat langsung padamu, aku cinta kamu," ucap Reza terus terang.
Wajah Felly pun bersemu merah. "Waduh hati-hati mas, nanti aku di gorok sama pacarmu," kata Felly yang terkejut bukan kepalang dengan kalimat dari Reza. Dan Reza pun cuma tersenyum dan kembali melanjutkan aktifitasnya, tidur. (YUG)

Senin, 14 Mei 2012

Wenda Devi kerluar, CherryBelle Banjir Air Mata


 Kapanlagi.com - Ada suasana yang berbeda saat menginjakkan kaki di ruang MFH SCTV Tower lantai 8, Kamis (12/4). Saat itu Indra Bekti baru saja mengawali konferensi pers Ada Apa Dengan Cherry Belle. Ruangan sejenak hangat ketika 9 personil girlband ini masuk ruangan. Ada apa sih?
Tiba-tiba saja, beberapa personel Cherry Belle mulai terisak. Suara sedih tak tertahan keluar dari bibir Cherly ketika disinggung soal perpecahan mereka. Ya, Wenda dan Devi akan meninggalkan Chibi lainnya.
"Apa yang dirasain gak bisa diungkapkan, karena Wenda dan Devi udah pernah jadi bagian kita dan baru tahu hari ini mereka meninggalkan Chibi," ujar Cherly tak bisa menahan air matanya.
Mendengar itu, air mata Ryn, Gigi, Angel, Felly dan Christy mulai mengalir. Sesekali mereka menyapunya dengan tangan. Hanya Anisa yang terlihat tegar. Pun dengan Wenda dan Devi yang terus berusaha mengumbar senyum.
Kesedihan itu tertahan sejenak karena jeda iklan pada temu media yang disiarkan langsung stasiun TV SCTV ini, dan tampak orang dari manajemen memberikan tempat tisu kepada personel Chibi.
Benar saja, setelah tisu dipegang, satu per satu linangan air mata dari anggota Cherry Belle kembali jatuh. Tidak ada keceriaan dari wajah tiap Chibi seperti biasanya. Bahkan hingga akhir acara, ketika mereka melantunkan Best Friend Forever, air mata kian mengalir hingga suasana kesedihan semakin terasa.
Menurut Produser Cherry Belle Dino Raturandang, digantinyaWenda dan Devi lantaran kedua cewek ini sudah tak sesuai dengan konsep yang disepakati sejak awal masuk Chibi. "Konsep dari brand yang bernama Cherry Belle ini kan fun teen girl, singing dance skill dan good looking with star aura. Nah, mereka sudah jadi wanita sehingga sudah gak sesuai dengan konsep Chibi," ujarnya.
 

Minggu, 13 Mei 2012

ChiBi Fun Fact


#ChibiFunFacts Siapa sangka, seorang penyanyi seperti @ChristyChiBi ternyata pengagum berat film-film India.
#ChibiFunFacts Saking gilanya pada ‘BBM’, @FellyChiBi pernah menabrak pintu mall :p
#ChibiFunFacts Wow! Walaupun usia @Angel_ChiBi mulai menginjak dewasa, namun dia tetap penggemar setia Doraemon lho!
#ChibiFunFacts Walaupun sudah menginjak remaja, ternyata Felly Chibi masih takut gelap hingga sekarang.
#ChibiFunFacts Tinggi badan personil CherryBelle rata-rata 158 cm. Karena itulah mereka menggunakan istilah Chibi yg artinya kecil dan lucu
#ChibiFunFact Dari sembilan orang, Cherly Chibi adalah Chibi yang paling cerewet dan punya suara paling besar
#ChibiFunFact Mrk bersembilan berkomitmen tdk akn berpacaran
#ChibiFunFact Ce @ChristyChibi n @FellyChibi bnr” kyk ank kembar.. Sama” jail n klo pake bju, sk kembar tanpa JANJIAN..
#ChibiFunFact Kak @AnisaChiBi mengaku pernah minum susu kucing langsung dari kucingnya
#ChibiFunFact Saking ngefansnya dengan sapi, sampai-sampai semua bantal @RynChiBi selalu bergambar sapi.
#ChibiFunFact Dari sembilan orang MC, @CherlyChiBi adalah Chibi yang paling cerewet dan punya suara paling besar.
#ChibiFunFact @WendaChiBi paling mahir berbahasa Mandarin. Tak heran, dia pernah kuliah di Beijing lho!
#ChibiFunFact CherryBelle punya prestasi keren lho! Mereka sempat meraih gelar Girlband Paling Inbox 2011.
#ChibiFunFact @FellyChiBi
Sekarang kuliah di Universitas Bunda Mulia (UBM), jurusan komunikasi, semester 2
#ChibiFunFact 
Tau gak kalau audisi buat @Cherrybelleindo itu diadakan dari Desember 2010 - January 2011, dari ratusan peserta, terpilih 9 orang yang kemudian diresmikan pada tanggal 27 Februari 2011 berlokasi di puncak, dan resmi di sebut Cherrybelle
@ChibiFunFact 
baru garap VC 5 junari kemarin, @Cherrybelleindo hebat habis garap VC masih bisa dan mau jawab mention twibi
#ChibiFunFact 
 nama yang buat fans2 @Cherrybelleindo ituuu Twibi:) (dirilis pada tanggal 9june 2011)

CherryBelle


Cherry Belle (disingkat ChiBi) adalah sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk dari sebuah audisi, yang mengedepankan talenta serta kualitas suara, kemampuan dance dan tentu saja penampilan rupawan alias cantik dan enak dipandang. Grup musik ini didirikan pada tanggal 27 Februari 2011 dan beranggotakan 9 orang: Angel, Anisa, Cherly, Christy, Devi, Felly, Gigi, Ryn, dan Wenda. Semua personelnya berusia sekitar 20 tahun dan berbakat menyanyi serta menari. Penyajian mereka terinspirasi dari ‘Korean girlband’.
Biografi
Nama Cherry Belle berasal dari kata Cherry yang berarti manis dan Belle yang berarti cantik, sedangkan arti Chibi yang ditambahkan di belakang nama masing-masing anggota berarti kecil/lucu. Kemunculan perdana Cherry Belle ini dimulai di acara musik Inbox pada tanggal 18 Juni 2011 dengan menyanyikan single pertama mereka yang berjudul Dilema.
Dilema, menjadi hits single dari sebuah mini album, dimana selain ada Caturadi Septembrianto, masih ada beberapa pencipta lagu lainnya yang ikut menciptakan lagu untuk Cherry Belle.
Cherry Belle dibentuk dari audisi yang diikuti 15-18 orang yang dilatih vokal dan koreografi secara intensif selama 2 bulan. Tapi, di pertengahan Februari 2011, 2 orang memutuskan keluar dari Cherrybelle karena (merasa) tidak kuat dengan program latihan Cherrybelle, dan akhirnya manajemen memutuskan untuk membuat audisi lagi, hingga akhirnya menemukan: Devi dan Gigi. Saat training di bulan Januari 2011Anisa bolak-balik Bandung - Jakarta untuk latihan walau belum tentu di terima di Cherrybelle. Setelah melalui audisi dan training intensif akhirnya pada tanggal 27 Februari 2011 menjadi hari lahirnya GirlbandCherry Belle yang berlokasi di Puncak. Julukan bagi para fans Cherry Belle adalah Twibi (bagi wanita) dan Twiboy (bagi pria) yang mempunyai 2 arti: ‘Twins Chibi’ (kembaran Chibi) yang berarti kita adalah salah satu keluarga dari Cherrybelle dan ‘Twister Chibi’ yang artinya angin yang kuat untuk mendukung Chibi.
Biodata MC
Ce Devi:
Devi Noviaty
Bandar Lampung, 25 November 1987


Ce Wenda:
Sarwendah Tan
Jakarta, 29 Agustus 1989


Ce Angel:
Margareth Angelina
Jakarta, 5 November 1990


Ca Anisa:
Anisa Rahma
Bandung, 12 Oktober 1990


Ce Christy:
Christy Saura Noela Unu
Jakarta, 26 Desember 1990


Ce Felly:
Yefani Felliang
Jakarta, 21 Februari 1991


Ce Cherly:
Cherly Yuliana Anggraini
Pekanbaru, 21 Juli 1991


Ce Ryn:
Jessica Stefani Auryn
Jakarta, 30 Januari 1993


Ce Gigi:
Brigitta Cynthia
Jakarta, 9 Juni 1993

Album
Love Is You
Lagu
Dilema
Love Is You
Beautiful
I’ll Be There For You
Best Friend Forever
FTV
Happy 21
Layar Lebar
Love Is You Movie
Series
ChiBi-ChiBi Burger
Iklan
§                    Maxtron Chibi
§                    Zyrex
§                    Emeron Lovely
§                    Ice Watch
§                    Truzz Pulpz
§                    Honda Beat
§                    Eskulin
§                    Berry Good





CherryBelle

Utk Admin FANBASE/ TwiBi smua..

Bwt yg mw ambil Fact/ Info" tentang Ce Ryn n ChiBi bs minta ke kita..
Kta bkl ksh kq bwt kalian, tp tlg IZIN ke kita yaa..
Klo mw share bs pake (cc: @Rynism_World) bwt d Twitter, bwt d blog (cc: www.rynismworld.tumblr.com) atau (cc: www.rynismworld.blogspot.com)yaa.. :)

Info BND

CherryBelle Brand New Day Concert Lokasi : Jitec - Mangga Dua Square 8th Fl. Jl. Gunung Sahari No. 1, Jakarta 14420, Indonesia (Telp. 012-31931178)

Tiket BND bisa dibeli di Ibu Dibyo,Jl. Cikini Raya no. 58F,Jakarta Pusat.
Diskon 3 hari pertama sebesar 20%, setelah itu harga normal.
Kalo beli tiket konser dapet voucher yg nanti harus dituker sama tiket asli. pas H-1
Tempat VVIP, VIP dan Tribun pakai no kursi, siapa cepat dia dapat tempat bagus
Brand New Day Concert featuring Ari Lasso, Vina Panduwinata, CoboyJr, DragonBoyz, dll.
Mulai Konser jam 14.00
Untuk pembelian online, sebelum ada bukti transfer kalian tidak bisa milih kursi.
Pembelian online bs di http://www.ibudibjo.com/browse/tickets/237/cherrybelle-brand-new-day-concert/
Harga Tiket BND (VVIP - Rp 600.000,00) (VIP - Rp 450.000,0000) n (Biasa - Rp 300.000,00)
Disana para TwiBi bs bertemu, berkenalan dan mlht penampilan PERDANA kedua personil baru ChiBi.
Bwt yg mw beli, Ibu Dibyo kantornya tutup jam 5 sore, yg mau beli langsung jangan sampai telat
Bwt yg ONLINE, Bukti transfer harus masuk ke Bu Dibyo sebelum jam 20.00 WIB